Nilai Jual Mobil Warna Putih Lebih Unggul
Mobil apakah yang paling banyak diminati? Jawabnya adalah warna putih! Padahal, warna putih dianggap lebih cepat kotor. Namun kenyataannya, mobil berwarna putih memiliki nilai jual terbaik.
Sebuah
 perusahaan konsultan mobil, CAP, di Inggris, seperti dilansir Daily 
Mail, memaparkan bahwa mobil berwarna putih lebih tinggi nilainya 
sekitar lima persen, dibandingkan warna lain.
CAP menganalisis 
pola kerja perdagangan ratusan ribu kendaraan selama lima tahun dan 
menemukan mobil berwarna putih tetap konsisten sebagai yang terbaik 
nilai jualnya. Hal itu menandai perubahan stigma dealer yang kerap 
menggunakan slogan 'warna putih cuma tahan  60 hari', untuk mencerminkan
 bahwa kekuatan nilai warna putih hanya sesaat.
Dari analisis itu 
juga ditemukan bahwa mobil berwarna hijau relatif tidak populer di pasar
 mobil bekas dan warna ungu banyak menguras ongkos pemilik. Hal itu 
menandakan mobil berwarna putih memiliki nilai lebih berharga setelah 
tiga tahun dibandingkan warna ungu.
Secara lengkap, Pimpinan 
Redaksi CAP, Chris Crow, memaparkan, selama lima tahun terakhir, mobil 
berwarna hitam, perak dan abu-abu sangat konsisten di pasar. Sebaliknya,
 warna biru, jingga dan merah di bawah rata-rata. Sedangkan warna emas, 
hijau, merah tua dan turquoise adalah kesalahan besar yang akan 
merugikan pemilik, sekitar empat dan enam persen terhadap patokan nilai 
perdagangan.
Nila, merah muda, ungu dan kuning termasuk baik dan mencerminkan pasar niche dan kerap mobil sporty yang menggunakannya.
"Namun mobil warna putihlah yang mengungguli seluruh warna mobil yang ada di pasar," tandas Chris. (kpl/bun)
#IREKA SALSABILA 


0 komentar: