Fly over segera terwujud, kebanggaan kota ku "Bertuah"
Fly over segera terwujud, kebanggaan kota ku "Bertuah"
Sebentar lagi, kemacetan lalu lintas di kota Pekanbaru akan segera bisa diatasi. Ya, Kota Pekanbaru sudah mulai membangun Fly Over atau jalan layang. Fly Over akan dibangun di dua titik di Jalan Sudirman membentang dari arah Selatan ke Utara. Titik persimpangannya adalah Jl. Sudirman - Jl. Imam Munandar dan Jl. Sudirman - Jl. Tuanku Tambusai. Tahun 2011 ini pembangunan Jalan layang tersebut sudah dimulai.
Menurut sumber dari bappeda.pekanbaru.go.id bahwa pembangunan Fly Over ini menggunakan dana APBN pemerintah pusat, dimana Riau memperoleh dana sebesar Rp. 700 miliar. Pembangunan Fly over ini diperkirakan memerlukan waktu 18 bulan, karena diharapkan bisa digunakan saat PON di Riau tahun 2012 mendatang .
Dengan adanya Fly Over yang melintasi kota Pekanbaru, diharapkan kemacetan dapat segera di minimalisir. Apalagi umumnya banyak orang yang bekerja di pusat kota tapi tinggal di wilayah perbatasan, seperti Panam, Palas, Rumbai, Kulim dan Kubang. Bagi mereka yang biasanya terjebak macet di persimpangan lampu merah, semoga dengan adanya fly Over ini perjalanan ke Pusat kota jadi lancar.
Kalau kita menilik beberapa tahun belakangan ini pembangunan infrastruktur sarana dan prasarana di kota Pekanbaru berkembang sangat pesat. Kita bisa melihat gedung-gedung bertingkat, Pusat perbelanjaan, Mall, Hotel dan gedung-gedung pemerintahan lainnya tampak sangat megah menghiasi kota Bertuah ini. Apalagi ditambah Fly Over yang sebentar lagi akan terwujud. Hal ini merupakan kebanggaan bagi masyarakat kota Pekanbaru khususnya dan Riau pada umumnya.
Berikut adalah gambar-gambar yang bisa diambil oleh penulis dalam pembangunan Fly Over kota Pekanbaru.
Pohon-pohon pada ditebang
Traktor merobohkan papan nama
Jalan yang ini juga sudah gak ada pohon
Papan nama pembangunan Fly Over
Poros jalan juga sudah di tutup
Slogan "Go Green" terbentang di sini
"Go Green" selalu menjadi Motto pembangunan Fly Over
Pekerja sedang merobohkan papan nama
Posted in: Wadah Berita
# Sarah Mutia
0 komentar: