Friday, November 23, 2012

Tentang E-Mail



Mailbox merupakan tempat menyimpan surat-surat penting pada folder atau directori pada komputer.
a.   Mailbox di kantor Pos
            Mailbox di kantor pos adalah penyimpanan surat secara fisik. Mailbox di kantor pos mempunyai nomor identitas (User ID) dan password pada saat mendaftar. Selain itu user akan mendapatkan kotak pos yang dipasang di depan kantor pos, dimana setiap kotak pos tertera nomor kotak atau user ID dan kunci yang secara fisik dapat dikatakan password kotak tersebut.
            Mailbox secara fisik di kantor pos terdiri dari 3 jenis yang disebut dengan istilah-istilah berikut :
¨      Kotak surat, yang terpasang didepan rumah
¨      Bis surat, kotak yang dipasang dijalan-jalan tetentu
¨      Kotak surat, yang dipasang di depan kantor pos

b.   Mailbox e-mail
            Mailbox e-mail (logik) adalah penyimpan surat dengan cara mengakses melalui jaringan internet. Untuk mendapatkan User ID dan Password harus registrasi atau membuat e-mail lewat ISP atau e-mail gratis.

Etika dalam berkirim email :
1.Gunakan email kantor hanya untuk kepentingan pekerjaan
Jika Anda mempunyai account email kantor, hanya gunakan untuk pesan-pesan yang berhubungan dengan urusan pekerjaan. Hindari menggunakan email kantor untuk berkomunikasi dengan keluarga, teman, dan terutama urusan pribadi yang berhubungan dengan pencarian kerja. Menggunakan email kantor untuk urusan pribadi adalah salah satu bentuk pencurian. Beberapa perusahaan seringkali mengecek penggunaan email kantor pada karyawannya.
2. Jangan terlalu banyak menggunakan emoticon
Beberapa orang memang menyukai, namun ada juga yang tidak menyukai. Batasi pengunaannya sampai Anda benar-benar tahu karakter pembaca email Anda.
3. Gunakan bahasa yang formal dalam mengirim pesan
Meski email dirasa kurang formal dibanding surat konvensional, Anda harus tetap memperhatikan tata bahasa yang baku saat mengirim surat atau dokumen untuk urusan pekerjaan.
4. Jangan mengirim spam
Tidak ada seorang pun yang menyukai spam. Jika Anda mengirim spam, Anda bisa kehilangan kredibilitas profesionalisme
5. Buat catatan tentang surat Anda
Buat file terpisah di hard copy. Anda tidak pernah tahu,masalah bisa terjadi kapan saja. Jadi siapkan diri Anda.
6. Hargai pilihan orang lain dalam berkomunikasi
Sebagian orang ada yang suka berkomunikasi dengan email. Namun, ada pula yang tidak
7. Gunakan kolom subject secara bijaksana
Beri judul atau rerferensi tentang topik pesan pada kolom subject diformat email Anda.
8. Balas email tepat waktu
Beberapa orang lebih santai dalam membalas email dibanding bentuk korespondensi lainnya, jaid hati-hati jika pengirim menginginkan yang sebaliknya.
9. Batasi pesan Anda hingga satu layar saja
Jika memungkinkan pesan tidak melebihi satu layar saja. Pesan yang singkat dan padat akan menghemat waktu pembaca.
10. Gunakan program anti virus untuk menyaring email
Meski kontak dari orang-orang yang kita kenal bisa membawa virus yang bisa merusak komputer, dan mungkin secara tidak sadar Anda mentransfer email itu ke orang lain. Untuk jaga-jaga, cek email yang baru masuk sebelum Anda membukanya.

#sarah mutia

0 komentar: